Mengenal Apa Itu Ori Tahiti yang Disebut Goyang Blender Turbo, Pinggul Berputar Kencang hingga Bergetar

- Senin, 8 Mei 2023 | 20:40 WIB
Tarian Tahiti di zaman modern.  (YouTube Tahiti Nui Television)
Tarian Tahiti di zaman modern. (YouTube Tahiti Nui Television)

DAGANGBERITA.COM - TikTok sedang ramai Goyang Blender Turbo. Tarian aduhai wanita cantik dengan pinggul meliuk berputar kencang.

Tarian yang disebut dengan Goyang Blender Turbo itu sebenarnya adalah tari asli dari Tahiti kuno.

Tahiti adalah pulau di selatan Samudera Pasifik dan kepulauan terluas yang membentuk Polinesia Prancis.

Kepulauan ini dijajah Prancis pada tahun 1800-an. Tetapi bahasa Tahiti, Reo Tahiti masih bertahan dan tetap bertahan.

Salah satu budaya yang paling terkenal di Tahiti adalah tarian tradisionalnya bernama, Tari Tahiti. Ada beberapa jenis tarian Tahiti. Tetapi yang paling terkenal adalah 'ote-a.

Baca Juga: Siapa Cewek yang Goyang Blender Turbo di TikTok Racun Matamu? Ini Dia Nama, Asal, dan Profil Si Cantik

Baca Juga: Profil Siapa dan Akun Medsos Bryan Marco, Bocah dengan Skill Dewa Piano dan Pianika Bergaya Kocak

Baca Juga: Jenis Kucing Apa yang Cocok untuk Zodiak Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, Pisces?

Baca Juga: Sejarah Tari Perut Tarian Tertua Di Dunia, Sudah Ada Dari Zaman Jahiliyah

Demikian seperti dikutip dari Dance Life Map pada Senin, 7 Mei 2023. 'Ote-a kadang sulit dibedakan dengan hula Hawaii.

Bedanya, liukan tari Tahiti ini lebih kencang daripada hula Hawaii. Tari Tahiti lebih fokus pada getaran bagian pinggul yang diiringi perkusi.

Tari Tahiti merupakan aspek budaya yang terpenting bagi orang Tahiti. Tarian ini selalu ditampilkan dalam acara-acara budaya asli mereka.

Selain itu, Tari Tahiti dianggap sebagai persembahan untuk mengungkapkan harapan. Bahkan sering dijadikan tarian untuk menarik perhatian pasangannya. Hingga tarian untuk menantang musuh.

Para penari biasanya berbaris. Lalu gerakan yang mereka lakukan untuk menggambarkan kehidupan mereka sehari-hari.

Halaman:

Editor: Jefri Valdano

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X